MENU TUTUP

Polsek Kuala Kampar Kawal  Penyaluran BLT - DD Tahap 4 Teluk Beringin

Selasa, 13 Desember 2022 | 17:12:06 WIB Dibaca : 1251 Kali
Polsek Kuala Kampar Kawal  Penyaluran BLT - DD Tahap 4 Teluk Beringin Polsek Kuala Kampar Kawal Penyaluran BLT - DD Tahap 4 Teluk Beringin, Selasa 13 Desember 2022

PELALAWAN,CATATANRIAU.COM | Personil Polsek Kuala Kampar Polres Pelalawan, Riau  Aipda Marzami  bersama Babhinkamtibmas  Desa Teluk Beringin mengawal dan  mengawasi  kegiatan Pembagian Subsidi BLT - DD tahap 4 di Desa Teluk Beringin, Kecamatan Kuala Kampar, Selasa (13/12/2022).

Pembagian  atau penyaluran Bantuan Langsung Tunai - Dana Desa (BLT - DD) tahap 4 periode bulan Oktober  November dan Desember 2022 kepada 120 warga Desa Teluk Beringin Kecamatan Kuala Kampar dengan besaran Rp 900.000,-. .

Kapolsek AKP Hanova Siagian SH mengatakan kegiatan Selasa 13 Desember 2022 bersama Bhabinkamtibmas Desa Teluk Beringin    mengawal penyerahan Bantuan Langsung Tunai - Dana Desa (BLT - DD)  tahap 4, periode Bulan Oktober , November dan Desember tahun 2022 kepada 120 warga Desa Teluk Beringin  dengan besaran Rp.900.000,. bertempat di Balai Desa Teluk Beringin.

Kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai - Dana Desa (BLT - DD) di hadiri Kades Teluk Beringin, Hanafi, Pendamping Desa Teluk Beringin Iskandar Syam, ST dan Ketua RW dan RT di Desa Teluk Beringin.

Adapun jumlah warga penerima Bantuan Langsung Tunai - Dana Desa (BLT - DD) tahap 4 masyarakat Desa Teluk Beringin sebanyak 120 Orang. Aipda Marzami juga turut membagikan kepada warga dengan tertib dan lancar.

Penyerahan Bantuan Langsung Tunai - Dana Desa (BLT - DD) dapat membantu masyarakat Desa Teluk Beringin yang tidak mampu dimasa Pandemi COVID-19. Diharapkan dengan diberikannya Bantuan BLT - DD tersebut dapat digunakan untuk kebutuhan sehari hari, meningkatkan imunitas dimasa pandemi COVID-19.

Kapolsek Kuala Kampar melalui Bhabinkamtibmas memberikan himbauan tetap menjaga ketertiban dan keamanan,  menerapkan protokol kesehatan dan mengajak masyarakat untuk peduli COVID dan dan juga antisipasi Karhutla. ***

Laporan : E Pangaribuan 



Berita Terkait +

Dukung Upaya Percepatan Vaksinasi, Polsek Minas Imbau Masyarakat Vaksinasi Antisipasi Varian Omicron

Sejumlah Babinsa Koramil 03/Minas Lakukan Pengamanan OVN Dengan Patroli Drilling

Jemaat Greja Sambut Baik Kehadiran Polsek Minas - Polres Siak Lakukan Minggu Kasih di Gereja GKPI Minas  

Polsek Minas Mengamankan Pemilihan Kepala Kampung di Wilayah Kecamatan Minas Agar Aman & Kondusif

Polsek Ukui Intensif Patroli Bersenjata di Objek Vital

Kapolsek Batang Gansal Ajak Pemilih Pemula Jadi Pemilih Cerdas

Cooling System Polwan Ditlantas Polda Riau Libatkan Para Pengunjung Car Free Day

Ini Pesan Kapolres Inhu Saat Cek Posyan dan Pospam Lebaran 2023

Sempat Kritis Dan Dirawat di RSUD Tengku Rafi'an Siak, 1 PDP Asal Tualang Meninggal Dunia

Terimakasih ....PH Maruli Silaban & Partners, Perjuangan Gugatan Budiman dan David Sihombing di PN Pekanbaru Menang

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Harimau Sumatera Ditangkap Usai Terkam Pekerja di Pelalawan, BBKSDA Riau Tingkatkan Patroli

2

Mahasiswa Tolak Revisi UU TNI: Ancaman Bagi Demokrasi dan Supremasi Sipil

3

Penggerebekan Sabung Ayam di Way Kanan Berujung Tragis, Tiga Polisi Gugur Ditembak OTK

4

Puluhan Pemuda Geruduk PT SLS, Kantor Disegel Akibat Dugaan Ketidakpedulian Perusahaan

5

Dugaan Pelecehan di SMA Negeri 02 Tebing Tinggi Timur: Oknum Kades dan Guru Disorot, Polisi Diminta Bertindak

6

Kapolres Pelalawan Himbau Pemudik Prioritaskan Mudik Aman Keluarga Nyaman dan Hotline 110